My Buku Kuning Center : DAKWAH ISLAM TIDAK BUTUH TERORIS DAN BUNUH DIRI:

DROP MENU

Minggu, November 03, 2013

DAKWAH ISLAM TIDAK BUTUH TERORIS DAN BUNUH DIRI:

My Buku Kuning WIKI (Khusus)
| Edis Akhir Tahun 1434 H (2/5) :
Perkembangan Popularitas Umat Islam Secara Mondial

Lebih dari 14 abad lalu nabi Muhammad SAW telah mengumandangkan bahwa dakwah Islam akan menyebar sangat cepat keseluruh penjuru dunia dan akan mendiami seluruh pelosok-pelosok bumi. Sebagaimana ditegaskan dalam sebuah hadits nabi bersabda: “Dakwah Islam ini kelak akan meliputi (seluruh) apa yang ditutupi oleh malam dan siang”. Yaitu semua penjuru-penjuru bumi yang di ditutupi oleh malam dan siang akan dijangkau pula oleh dakwah Islam. Dan fakta hadits nabi kini benar-benar telah menjadi kenyataan, di mana semua negara-negara dunia sekarang sudah terdapat di dalamnya komunitas umat Islam.

Debut dakwah Islam di mulai semenjak 1435 tahun lalu, oleh nabi Muhammad SAW. Dan populeritas umat Islam sekarang telah mencapai jumlah yang sangat fantastis yaitu lebih dari 1.7 Milyar jiwa Muslim atau sekitar 25 % dari total penduduk dunia yang mencapai 7 Milyar.

Lebih detail hasil statistik International memperlihatkan data yang sangat menakjubkan. Di dunia terdapat lebih dari 4200 agama, dan statistk dunia meneunjukkan bahwa agama Islam merupakan yang paling cepat pertumbuhan dan penyebarannya dari seluruh agama-agama dunia, pada tahun 1999 saja umat Islam sudah mencapai 1200 juta Muslim.

Adapun umat Islam yang tersebar di seluruh benua dunia, menurut statistik tahun 1997 jumlah umat Islam yang tersebar di enam benua dunia, masing-masing:

  • Benua Asia terdapat 780 juta jiwa muslim

  • Benua Afrika terdapat 308 juta jiwa muslim

  • Benua Eropa terdapat 32 juta jiwa muslim

  • Dua Benua Amerika 7 juta jiwa muslim

  • Benua Australia 385 ribu jiwa muslim.

Khusus perkembangan persentatif umat Islam dunia dapat dilihat misalnya; pada tahun 1990 populiratas Muslim dunia masih kurang dari separoh penduduk umat Kristiani, namun dipastikan pada tahun 2025 nanti jumlah umat Islam akan menjadi lebih besar dari umat Kristiani, karena disebabkan faktor pertumbuhan demografi pesat yang di alami oleh umat Islam. Dengan perincian sebagai berikut:

  • Tahun 1980 penduduk Muslim mencapai 12,4 %, sedangkan Kristen mencapai 26,9 %;

  • Tahun 1990 penduduk Muslim mencapai 16,5 %, dibanding Kristen berjumlah 30 %;

  • Tahun 2000 Penduduk Muslim mencapai 19,2 %, Kristen mencapai 29,9 %;

  • Adapun tahun 2025 nanti penduduk Muslim dunia diperkirakan mencapai jumlah 30 %, sedangkan umat kristiani hanya akan berada pada poin 25 %.

Nah, dari sini dapat dipastikan bahwa pertumbuhan popularitas umat Islam setiap tahun mencapai 2,9 %, yaitu merupakan tingkat pertumbuhan demografi yang paling tinggi di dunia. Secara sederhananya, jika pertumbuhan popularitas umat Islam seperti ini bahkan cenderung naik maka di pastikan bahwa 37 tahun ke depan atau tahun 2050 M, Islam akan menjadi budaya yang paling besar di dunia. Jadi tidak perlu memaksakan orang lain untuk memeluk Islam apalagi dengan cara-cara tidak terpuji seperti teroris dan bom bunuh diri itu, karena Islam akan berkembang dengan sendrinya sesuai sabda rasulullah SAW disebutkan di atas.***  (Baca: Selanjutnya)

Tulisan terkait :

  1. Republik Islam Prancis Tahun 2048
  2. Negara Federasi Islam Germany Tahun 2050
  3. 50 Juta Jiwa Penduduk US Adalah Muslim Dari Generasi Sekarang


Tidak ada komentar:

歓迎 | Bienvenue | 환영 | Welcome | أهلا وسهلا | добро пожаловать | Bonvenon | 歡迎

{} Thanks For Visiting {}
{} شكرا للزيارة {}
{} Trims Tamu Budiman {}


MyBukuKuning Global Group


KLIK GAMBAR!
Super-Bee
Pop up my Cbox
Optimize for higher ranking FREE – DIY Meta Tags! Brought to you by ineedhits!
Website Traffic