CALENDER HIJRIYAH/ ISLAM
Oleh: Med Hatta
Oleh: Med Hatta
Awal Mula Penanggalan Hijriyah:
Adalah Umar bin Al Khattab ra, Khalifah Nabi yang kedua setelah Abu Bakar Al Shiddiq ra, yang pertama kali memperkenalkan penanggalan hijriyah dengan mempergunakan hitungan bulan – bukan hitungan matahari – sebagaimana lazimnya. Tanggal 01 – 01 – 0001 dimulai dari hijrah Rasulullah SAW dari Makkah Al Mukarramah Ke Al Madinah Al Munawwarah.
Momentum hijrah Rasulullah SAW yang bersejarah tersebut dijadikan sebagai awal penanggalan Tahun Hijriyah/ Islam (01 Muharram 0001 H). atau bertepatan dengan tanggal 16 Juli 622 M.
Tahun Hijriyah terdiri dari 12 bulan Qamariyah, yaitu :
1. Muharram
2. Shafar
3. Rabi’ul Awwal
4. Rabi’ul Akhir
5. Jamadil Ula
6. Jamdil Akhirah
7. Rajab
8. Sya’ban
9. Ramadhan
10. Syawal
11. Zulqaiddah
12. Zulhijjah.
Hari – Hari Besar Dalam Tahun Hijriyah :
1. Peringatan Tahun Baru Hijriyah/ Islam adalah tanggal 01 Muharram.
2. Peringatan Isra’ & Mi’raj jatuh pada tanggal 27 Rajab
3. Awal Puasa Ramadhan adalah tanggal 01 bulan Ramadhan
4. Lailatul Qadr diperingati pada 10 terakhir bulan suci Ramadhan
5. Idul Fitri jatuh pada tanggal 01 Syawal
6. Idul Adha diperingati setiap tanggal 10 Zulhijjah
7. Musim Haji dilakukan antara tanggal 08 s.d 13 bulan Zulhijjah
Catatan :
- Penanggalan Hijriyah berdasarkan peredaran bulan yang mengelilingi matahari, maka tahun hijriyah jumlah harinya berkurang 11 hari dari tahun masehi. (Lihat Mu’jizat Angka di Dalam Al Qur’an di Blog ini juga).
- Bulan-bulan pada tahun hijriyah tidak terikat dengan musim-musim yang telah ditetapkan pada peredaran matahari, maka hari-hari besar islam yang diperingati pada bulan-bulan tertentu setiap tahun, kadang jatuhnya pada musim yang berbeda-beda. Musim Haji atau awal Ramadhan misalnya bisa kena musim panas atau musin dingin dll..
- Ada beberapa perbedaan – tidak prinsif – dalam penetapan penanggalan islam disebabkan beberapa hal, sbb: Pertama Tidak adanya standard international untuk menyaksikan awal lahirnya bulan. kedua, Adanya berbagai metode dan system perhitungan yang berbeda-beda dalam melihat bulan. ketiga, Faktor cuaca berpengaruh dalam menentukan lahirnya bulan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Salam!