Filosof Berkata Tentang Perempuan
By: Med HATTA
Perempuan atau wanita adalah sebutan yang digunakan untuk homo sapiens berjenis kelamin betina. Lawan jenisnya adalah pria. Perempuan yang sudah dewasa biasa juga disebut dengan wanita. Perempuan yang sudah menikah juga biasa dipanggil dengan sebutan isteri atau ibu. Untuk perempuan yang belum menikah atau berada antara umur 16 hingga 21 tahun disebut juga dengan anak. Perempuan yang memiliki organ reproduksi yang baik akan memiliki kemampuan untuk mengandung, melahirkan dan menyusui.
Tulisan ini khusus memuat ungkapan berapa tokoh filosof tentang perempuan, namun sebelumnya penulis akan mendahulukan pemaparan al-Qur'an tentang perempuan, sebagai berikut:
Socrates:
Socrates (Yunani: Σωκράτης, Sǒcratēs) (470 SM - 399 SM), adalah filosof dari Athena, Yunani
dan merupakan salah satu figur paling penting dalam tradisi filosofis
Barat. Socrates lahir di Athena, dan merupakan generasi pertama dari
tiga ahli filsafat besar dari Yunani, yaitu Socrates, Plato dan Aristoteles. Socrates adalah yang mengajar Plato, dan Plato pada gilirannya juga mengajar Aristoteles.
Peninggalan pemikiran Socrates yang paling penting ada pada cara dia
berfilsafat dengan mengejar satu definisi absolut atas satu permasalahan
melalui satu dialektika. Pengejaran pengetahuan hakiki melalui penalaran dialektis menjadi pembuka jalan bagi para filosof selanjutnya. Perubahan fokus filsafat dari memikirkan alam menjadi manusia juga dikatakan sebagai jasa dari Sokrates. Manusia menjadi objek filsafat yang penting setelah sebelumnya dilupakan oleh para pemikir hakikat alam semesta. Pemikiran tentang manusia ini menjadi landasan bagi perkembangan filsafat etika dan epistemologis di kemudian hari.
Sumbangsih Socrates yang terpenting bagi pemikiran Barat adalah metode penyelidikannya, yang dikenal sebagai metode elenchos,
yang banyak diterapkan untuk menguji konsep moral yang pokok. Karena
itu, Socrates dikenal sebagai bapak dan sumber etika atau filsafat
moral, dan juga filsafat secara umum.
Perkataannya tentang perempuan: "Hendaklah kamu berusaha untuk mengawini perempuan bagaimana pun caranya, jika kamu mendapatka seorang perempuan yang cantik maka kamu akan berbahagia dan jika mendapatkan seorang perempuan yang jelek maka kamu akan menjadi filosof".
Dan berkata: "Saya tidak merasa tenang kecuali setelah berada di kamar ibuku".
Filosof Italia:
Salah
seorang filosof Italia mengatakan: "Jika anda ingin menjadi orang besar
maka kawinlah dengan perempuan cantik, karena dengan kelembutannya
menggugah inspirasi-inspirasi yang genius juga dapat mengendalikan
kemarahan, dengan demikian tanpa terasa anda akan melakukan sesuatu yang
luar biasa, hal ini tidaklah diketahui kecuali oleh orang besar saja".
William Shakespeare:
William Shakespeare (lahir di Stratford-upon-Avon, Warwickshire, Inggris 26 April 1564 – meninggal di Stratford-upon-Avon, Warwickshire, Inggris, 23 April 1616 pada umur 51 tahun), adalah seorang penulis Inggris yang seringkali disebut orang sebagai salah satu sastrawan terbesar Inggris. Ia menulis sekitar 38 sandiwara tragedi, komedi, sejarah, dan 154 sonata, 2 puisi naratif, dan puisi-puisi yang lain. Ia menulis antara tahun 1585 dan 1613
dan karyanya telah diterjemahkan di hampir semua bahasa hidup di dunia
dan dipentaskan di panggung lebih daripada semua penulis sandiwara yang
lain.
Shakespeare menulis tentang keadaan manusia yang sangat manusiawi. Ia
memahami apa yang hampir semua orang ingini: untuk menyayangi orang
lain, dan disayangi oleh orang lain; makan, minum, dan tidur dengan
tenang; untuk hidup di tengah dunia yang besar dan memiliki arti di
dalam hidup. Shakespeare juga memahami bahwa manusia memiliki
kelemahan-kelemahan yang kadang-kadang jauh dari rencana-rencana mereka
yang terhormat (atau tidak terhormat). Shakespeare adalah seorang jenius
yang menunjukkan pada kita diri kita sesungguhnya.
Shakespeare berkata tentang perempuan: "Seorang perempua gadis tidak menuntut apapun di dunia ini kecuali hanya pasangan, apabila telah mendapatkannya ia menuntut dari padanya segala sesuatu".
Dan berkata: "Tiada guling yang lebih empuk di dunia ini dari pelukan ibu".
"Perempuan yang naif selalu cemburu terhadap suaminya, perempuan yang cantik tidak meluangkan waktu untuk itu karena ia cemburu kepada suami-siami orang lain".
Napoleon Bonaparte:
Kaisar Napoleoneon Bonaparte (lahir di pulau Korsika, 15 Agustus 1769 – meninggal 5 Mei 1821 pada umur 51 tahun), berasal dari sebuah keluarga bangsawan lokal dengan
nama Napoleone di Buonaparte (dalam bahasa Korsika, Nabolione atau
Nabulione). Di kemudian hari ia mengadaptasi nama Napoléon Bonaparte
yang lebih berbau Perancis.
Pada masa kejayaannya, Napoleon Bonaparte menguasai hampir seluruh dataran Eropa baik dengan diplomasi maupun peperangan. Diantaranya adalah Belanda dengan diangkatnya adiknya Louis Napoleon, Spanyol dengan diangkatnya Joseph Napoleon, Swedia dengan diangkatnya Jenderal Bernadotte sebagai raja yang kemudian melakukan pengkhianatan, sebagian besar wilayah Italia yang direbut dari Austria dan Polandia dengan diangkatnya Joseph Poniatowski sebagai wali negara Polandia.
Menikahi seorang janda bernama Joséphine de Beuaharnais,
kehidupan perkawinan Napoleon penuh dengan ketidak percayaan dan
perselingkuhan, diantaranya perselingkuhan Napoleon dengan gadis Polandia Maria Walewska
sampai akhirnya Joséphine menjadi istri yang setia. Karena usianya yang
lebih tua, Joséphine tidak memberikan keturunan pada Napoleon yang
kemudian diceraikannya. Kemudian menikah lagi dengan Putri Kaisar
Austria Marie Louise putri dari Kaisar Francois I yang mengikat persekutuan Austria dan Perancis yang dilakukan Kaisar Austria atas nasihat perdana menteri Mattenich untuk menyelamatkan negaranya. Pernikahan itu berakhir dengan kekalahan Napoleon yang pertama dengan jatuhnya kota Paris akibat diserang Rusia, Austri dan Prusia serta dibuangnya Napoleon ke pulau Elba. Marie Louise sendiri dibawa pulang oleh ayahnya ke Wina.
Napoleon berkata tentang perempuan: "Orang yang membiarkan perempuan
mengaturnya, ia bukan seorang laki-laki dan bukan juga perempuan,
sesungguhnya ia bukan siapa-siapa".
George Bernard Shaw:
Bernard Shaw: (Lahir Dublin, 26 Juli 1856 – meninggal 2 Nopember 1950 di Hertfordshire), adalah novelis, kritikus, esaias, politikus, dan orator Irlandia yang menetap di Inggris. Pada 18 Desember 1926, ia menolak hadiah uang ketika menerima Nobel Kesustraan (pada 1925) dan Academy Award for Writing Adapted Screenlay (pada 1938 untuk Pygmalion).
Saat menerima penghargaan dalam acara itu, ia mengatakan, "Aku bisa
memaafkan Alfred Nobel atas penemuan dinamit, tapi hanya iblis dalam
sosok manusia yang bisa menerima Hadiah Nobel. Padahal, ia yang lebih
dikenal sebagai dramawan, memulai karier dalam kondisi frustasi akibat
kemiskinan.
Bernard Shaw berkata tentang perempuan: "Perempuan panik tentang masa depan sampai ia menemukan pasangan, laki-laki tidak panik tentang masa depan kecuali setelah ia menemukan pasangan".
Dan mengatakan: "Tujuan hidup perempua adalah menikah secepat mungkin, sedangkan tujuan hidup laki-laki adalah menunda pernikahan sepanjang masih bisa ditelerir".
Marilyn Monroe:
Marilyn Monroe (1 Juni 1926 - 5 Agustus 1962), yang terlahir dengan nama Norma Jeane Mortenson adalah seorang aktris, penyanyi dan juga model terkenal asal USA. Hingga saat ini, dia merupakan bintang film dan simbol seks paling terkenal pada abad ke-20. Sosoknya adalah inspirasi bagi banyak bintang-bintang baru pada masa kini seperti yang terlihat jelas pada diri Madona di awal kariernya.
Setelah beberapa tahun memainkan peran-peran kecil, Marilyn Monroe menjadi semakin terkenal atas keahliannya bermain komedi, kecantikannya serta penampilannya di layar lebar, sehingga dia menjadi salah satu bintang film yang sangat populer pada tahun 1950an.
Belakangan dalam kariernya, Marilyn Monroe melakoni beberapa peran
serius yang cukup sukses. Namun begitu ia tidak sempat memperoleh
Academy Award sebagai pengakuan dirinya sebagai aktris "serius", hanya
Golden Globe yang pernah diraihnya lewat film "The Misfits" pada tahun
1961 yang ternyata merupakan film terakhir yang ia selesaikan.
Namun demikian, permasalahan yang menyangkut karier maupun kehidupan
pribadinya menjadi semakin buruk dan rumit. Kehidupan Marilyn Monroe
berakhir mengenaskan, dia ditemukan tewas di rumahnya yang dipercaya
sebagai akibat tindakan bunuh diri karena overdosis meminum fil tidur.
Hingga saat ini, berbagai teori konspirasi menyangkut kematian Marilyn
masih menjadi pokok pembahasan khususnya bagi para penggemarnya mulai
dari keterlibatan keluarga Kennedy untuk membunuh Marilyn sampai teori
bahwa Marilyn Monroe dibunuh oleh Mafia.
Marilyn Monroe sendiri menjadi inspirasi bagi banyak musisi dalam
berkarya misalnya Elton John yang menciptakan lagu "Candle in the Wind
(1974)" maupun grup rock Def Leppard yang mendedikasikan lagu mereka
"Photograph" dari album mereka "HYSTERIA" (1981) untuk sang legenda.
Sampai saat ini salah satu ikon pop yang paling dikenal dunia adalah sosok Marilyn yang berdiri di atas saluran udara subway dengan rok yang terkembang.
Marilyn Monroe berkata: "Laki-laki jatuh cinta melalui kedua matanya, perempuan jatuh cinta melalui kedua telinganya".
Besson:
"Perempuan itu tidak-lah penting ia cantik atau jelek, apabila ia cantik akan bikin sakit hati dan bila ia jelek akan bikin sakit kepala".
Mr. B. Saleh (Diplomat aktif dan Inspirator):
Mengatakan: "Melihat perempuan di gandeng orang membuat hati jadi semangat, melihat perempuan di samping kita membuat hati jadi pasrah".
Lain-Lain:
"Setiap perempuan kurang kepercayaan terhadap dirinya, ia akan melimpahkan perhatiannya kepada penampilannya".
"Perempuan itu bagaikan ilalang meliuk melambai di terpai angin spoi-spoi, tetapi tidak akan tumbang diterpa badai".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Salam!