Autor: Arita Agustina Benyamin-Med HATTA
Sekapur Sirih:
Penulis: Domisili di Maroko 2006 - 2010 |
Bumi Allah amat-lah luas
maka berhijrah-lah
Jauh berjalan banyak-lah
di lihat,,,
Apabila anda berjalan ke
Magrib
maka jangan-lah merasa
garib
karena akan banyak hal lebih
garib (unik)...
Maroko, Le Maroc sebagaimana mereka sering menamakannya atau al-Magrib (Morocco: Inggris), adalah belahan bumi sangat asing bagi penulis, dan sama sekali tidak pernah terlintas dalam benak untuk menjajakinya apalagi sampai berdomisili di ujung dunia ini. Jangankan terpikir membayangkannya saja tidak sanggup, tetapi Allah berkehendak lain mempertemukan jodoh penulis di persinggahan nabi ini.
Maroko secara geografis terletak dibagian utara-barat benua Afrika, berbatasan
dengan negara: Spanyol di sebelah utara, Aljazair di sebelah timur, Mauritania
di sebelah selatan dan di sepanjang pesisir
bagian baratnya terbentang lebar samudera Atlantik
hingga ke benua Amerika. Jarak dari Indonesia sendiri sekitar 18.000 Km atau
dapat ditempuh selama 18 jam non-stop via airplane.
Negeri yang satu ini telah menyimpan 1001 kenangan yang pasti tidak akan terlupakan di hati penulis seumur hidup. Bagaimana
tidak, di negeri Ibnu Batouta inilah
penulis bertemu belahan jiwa, menikah dan mengarungi empat tahun bahtera rumah tangga kami
bersama suami tercinta.
Negerinya sangat eksotik membuat sulit untuk dilupakan begitu saja berlalu termakan
waktu.
Tulisan ini adalah bagian dari karunia berupa pengalaman yang harus penulis bagikan, sekaligus ingin sharing
informasi tentang pengenalan tradisi, seni
dan budaya masyarakat
setempat (Maroko - pen). Penulis juga
banyak membuat
dokumentasi mengenai kisah-kisah perjalanan selama merantau di
negeri yang
indah ini. Berbekal
dengan pengalaman tinggal selama empat tahun itu, dan keinginan kuat untuk bernostalgia dengan cerita-cerita unik yang penulis rasakan
sendiri di sana, maka penulis tawakkal dan memulai mengerjakan buku ini.
Penulis memilih Judul "Untaian Cerita dari Negeri al-Magribi",
tadinya adalah nama dari site pribadi penulis, yang memuat kisah-kisah dan
dokumentasi berbagai peristiwa unik yang penulis saksikan pada setiap kesempatan
bertandan ke daerah-daerah Maroko yang indah, atau hasil jepretan dari objek-objek
unik yang penulis tidak pernah jumpai di belahan dunia manapun termasuk di Indonesia,
tidak juga di Qatar, tempat domisili penulis sebelumnya.
Alasan lain yang paling prinsif mendasari penulisan buku
ini adalah faktor sejarah yang kokoh: Pertama, Bumi al-Magribi merupakan
batu loncatan pelebaran dakwah Islam pertama ke wilayah Eropa, di awali dengan invansi
pasukan muslimin kedaratan Spanyol di bawah komando Panglima Thariq bin Ziyad
(asal Maroko), yang kemudian wilayah pendaratan pertamanya di abadikan sebagai
nama panglima legendaris yaitu Jabal Thariq.
Selanjutnya mereka merebut wilayah demi wilayah sehingga
dalam waktu relatif singkat sudah menguasai hampir semua benua Eropa. Pasukan
muslimin yang gagah berani tersebut berhasil mendirikan sebuah imperium besar
dan membangun kebudayaan Islam tersohor di bumi Andalusia. Mereka menancapkan
kekasaan Islam di sana selama lebih dari 8 abad, hingga akhirnya direbut dengan
paksa oleh pasukan salib.
Peninggalan-peninggalan seni budaya mereka seperti
keindahan kota Grenada, arsitektur istana dan mesjid al-Hamraa dan lain sebagainya
masih utuh dan bisa disaksikan di sana sampai sekarang. Kejayaan Islam di
Andalusia tersebut bisa eksis sepanjang itu tidak lepas dari bantuan dan
dukungan sultan-sultan penguasa Maroko pada masanya.
Kedua, hubungan emosional Maroko dan Indonesia yang sudah
terjalin sangat lama, mulai dari kunjungan bersejarah ekspeditor dunia,
sejarahwan dan ilmuan Islam terkenal Ibn Batouta ke Aceh pada abad 14 M.
Dilanjutkan dengan kunjungan-kunjungan persahabatan pemimpin kedua negara, Sultan
Muhammad V dari Maroko mengadakan kunjungan kenegaraan pertama ke Indonesia
tahun 1960, kemudian bersama Soekarno dan beberapa pemimpin negara lainnya
mendeklarasikan berdirinya Persatuan Negara-Negara Non-Blok di Bandung.
Selanjutnya Presiden pertama RI Ir. Soekarno mengadakan
kunjungan balasan pada tahun 1962 dan mendapat sambutan sangat meriah dari Raja
dan Masyarakat Maroko, sehingga nama Soekarno di abadikan sebagai nama salah
satu jalan protokoler di Ibukota Rabat. Dan nama-nama seperti Indonesia,
Jakarta, Bandung, Bali atau Makazzar banyak ditemui sebagai nama sebuah jalan
atau toko di kota-kota besar Maroko seperti di Casablanca dan Marrakech.
Buku sederhana ini, selain berisi pengalaman priadi,
objek-objek menarik, koleksi foto-foto unik, budaya dan tradisi masyarakat setempat,
penulis juga tetap konsekuen memuat unsur sejarah dan kultur yang kental, untuk
memberi nilai plus buku ini. Penulis menyajikan
dalam metodologi sederhana sesuai dengan penulisan karya tulis saat ini, mudah
dicerna dengan bahasa yang naratif deskriktif dan sangat bagus di baca oleh
siapa saja. Berusaha
menghindari sesuatu yang menyinggung dan mendeskreditkan budaya tertentu dan
dijamin tidak merugikan pihak-pihak manapun.
Penulis berharap buku ini dapat menjadi buku 'pintar'
yang menawarkan info-info singkat dibutuhkan orang-orang yang ingin berwisata
atau studi ke Maroko atau sekedar ingin tahu negeri matahari senja ini, dan
menjadi tour naratif yang deskriktif sehingga seolah-olah pembaca dapat
merasakan 'aroma' Maroko serta menyelami pengalaman penulis.
Ucapan terima kasih yang sangat dalam penulis
persembahkan kepada kedua orang tua yang membesarkan, mendidik dan mengantarkan
penulis ke ujung paling barat belahan bumi, untuk bertemu jodoh dan
melangsungkan resepsi pernikahan kami di negeri al-Magribi.
Terima kasih dan persembahan yang sama penulis haturkan
kepada Bapak Tosari Widjaja, Duta Besar LB/ BP RI di Rabat, atas apresiasinya
mulai dari mensosialisasikan Site pribadi penulis ke masyarakat Maroko, hingga bersedia
membaca ulang dan memberikan sambutan di dalam buku ini. Penulis juga
mengucapkan banyak terima kasih kepada suami yang dengan setia mendampingi
serta menyemangati penulis hingga selesai buku ini.
Tidak lupa penulis mengucapkan terima kasih yang sangat dalam kepada Bapak Sjachwien Adenan, Dubes RI di Rabat (2006 - 2010) dan juga kepada Ibu Dewi Sjachwien, yang telah memberikan bantuan riil dan materil kepada kami sehingga terlaksana acara pernikahan kami di Rabat (2 Maret 2006). Dan Kepada Bapak Mas'ud Thahir, penghulu yang bijaksana. Lebih Khusus penulis persembahkan buku ini kepada arwah yang suci Bapak Djuman Farid, saksi pernikahan, semoga beliau mendapat rahmat kedamaian dan kelapangan dalam kuburnya, amin.
Serta kepada semua pihak yang telah andil dan berpartisipasi dalam resepsi kami tersebut, kami ucapkan terima kasih dan penghargaan pula, hanya keterbatasan kertas inilah membatasi kami menyebutkan satu persatu. Semoga Allah SWT membalas budi baik semuanya. Amin!
Tidak lupa penulis mengucapkan terima kasih yang sangat dalam kepada Bapak Sjachwien Adenan, Dubes RI di Rabat (2006 - 2010) dan juga kepada Ibu Dewi Sjachwien, yang telah memberikan bantuan riil dan materil kepada kami sehingga terlaksana acara pernikahan kami di Rabat (2 Maret 2006). Dan Kepada Bapak Mas'ud Thahir, penghulu yang bijaksana. Lebih Khusus penulis persembahkan buku ini kepada arwah yang suci Bapak Djuman Farid, saksi pernikahan, semoga beliau mendapat rahmat kedamaian dan kelapangan dalam kuburnya, amin.
Serta kepada semua pihak yang telah andil dan berpartisipasi dalam resepsi kami tersebut, kami ucapkan terima kasih dan penghargaan pula, hanya keterbatasan kertas inilah membatasi kami menyebutkan satu persatu. Semoga Allah SWT membalas budi baik semuanya. Amin!
Akhirnya, penulis sangat yakin buku ini tidak luput dari kesalahan
dan kekhilafan, oleh karena itu barang siapa yang menemukan cela-cela yang
tidak dimaksudkan tersebut mohon diluruskan dan diperbaiki.
DAFTAR ISI
- Sekapur Sirih
MENGENAL MAROKO DALAM PETA DUNIA
RAJA DAN FIRST LADY MAROKO SEKARANG
Profil Singkat Raja Mohamed VI dan Beberapa Kebijakan Politiknya
- Pendidikan Formal dan Informal Sidi Mohamed
- Kebijakan Baru Politik
- Penobatan Baru Yang Membawa Angin Segar Bagi Perpolitikan Maroko
SILSILAH KETURUNAN RAJA MOHAMED VI SAMPAI KEPADA NABI MUHAMMAD SAW.
Profil Singkat First Lady Lalla Salma (Permaisuri)
- Kisah Pertemuan Cinderella Maroko
Negeri yang mencintai ilmu dan ulama
Umara dan Ulama Saling Berdampingan
- Dourous al-Hassania
Hubungan Emosional Indonesia & Maroko SEPANJANG MASA
Mengenal kota-kota penting Maroko, strategis dan fungsinya
Rabat Ibukota Kerajaan Maroko
- Sejarah Singkat kota Rabat
Casablanca Ibukota Perdagangan dan Industri
- Casablanca 'Twin sister' Jakarta
Fes Kota Pendidikan & Spritual
Marrakech Kota Merah
Agadir Bali-nya Maroko
Tetouan Kota Unik Yang Pernah Bergabung Ke
La Liga Spanyol
- Wilayah-Wilayah yang meliputi Tetouan
- Martil
- Mdiq (Rincon)
- Fnideq (Castikho)
Tanger Kota Ibn Batouta Yang
Asri
Meknes Kota Seratus Menara
Kinetra
Kota Mahasiswa Asal Asia Tenggara
Ouarzazate Hollywood Sahara
Tour & visit Maroko
Situs-Situs Bersejarah di Kota Rabat dan Sekitarnya:
- Tour Hassan
- Oudaya
- Perkuburan dan reruntuhan chellah
Situs-Situs Penting Di Kota Casabalanca
Tempat dan Situs-Situs Bersejarah di Kota
Fes
- Universitas al-Karaouiyinne Tertua di Dunia
- Makam Soufi Ch. Tijani Pendiri Tarikat at-Tijania
- Ifrane Kota Salju Yang Amat Cantik
- Universitas al-Akhawain Harvard Arab
Tempat-Tempat Wisata Yang Penting Di
Marrakesh
- Djemaa elfna Tempat Pestival Sihir Terbesar:
Situs-Situs Sejarah di Tanger
- Gua Hercules Sang Legenda Perkasa
- Kasba
- Makam Ibn Batouta
Studio Film International Kebanggaan Maroko
di Ourzazate
Tradisi Masyarakat Maroko Dari EvenT ke EvenT Sepanjang Tahun
Tradisi "Aouachir"
- Sepuluh Hari-Hari Besar
Friday Cous-cous
Tradisi Malam
27 Ramadhan Lailatul Qadr
Eid al-Adha Hari Pesta Kambing
TRADISI UNIK TIDAK DITEMUKAN DI BELAHAN BUMI MANAPUN
Tradisi Mirinda Minum Teh Sore
- Cara Penyajian dan Bahan-bahan Atai
- Jenis Dedaunan yang biasa dipakai membuat Atai
Tradisi Ngape Massal di Café
Tradisi Zerda Yang Super Heboh
Budaya Parabola dan masyarakat Maroko
Ritual Pernikahan Sakral Bagi masyarakat Maroko
Ritual Yang Dilakukan Calon Pengantin
Sebelum The
Big
Day
- Hammam Pensucian Raga
- Henna (Acara Beberiska)
- H'dia (Hadiah)
- Berza
- Henna
Busana Pengantin di Maroko Yang Serba Wah
PENIKAHAN PALING BERSEJARAH DALAM HIDUP KAMI
Pertemuan Ajaib di Negeri Ajaib
- Menikah di Maroko
Pakaian Tradisional Masyarakat Maroko (Djellaba)
- Djabador
- Caftan
- Tachita.
Pakaian Tradisional Maroko Bagian Selatan
(Sahara)
Pakaian Tradisional Kaum Pria Maroko
- Gandora
- Burnoose atau Selham
- Baboosh (Sandal Kulit)
- Tarbouche (Topi Merah)
Pola dan Motif Zellige dari Berbagai Kota Maroko
- Motif zellige berasal dari kota Fes
- Motif zellige ini berasal dari Marrakech
Gypsum
Sdader (Sofa Panjang)
- Perkawinan Sdader Maroko dan Sofa Jepara
Karpet Tradisional Maroko
- Karpet pedesaan
- Karpet Perkotaan
Tembikar (keramik khas maroko)
Sulaman Khas Masyarakat Maroko
Musik dan Tembang-Tembang Syaabi Maroko
Musik Barbar
Musik Chaabi (Traditional)
Musik Andalus
Musik Rai
Kuliner TRADISIONAL khas Maroko
Makanan pokok masyarakat Maroko
Tajine: Jenis-jenis dan Resep
- Tagine Kuali Ajaib
- Tagine Kambing Prune, Bahan dan Cara Membuat
- Tagine Ayam Berselaput Jagung Pipil Siram Telur, Bahan dan Cara Membuat
- Tagine Ayam Anggur Kering, Bahan dan Cara Membuat
- Tagine Telur Kiftah, Bahan dan Cara Membuat
Couscous:
Daun Tradisional Yang Selalu Ada Dalam Kuliner
Maroko
Kuliner Lumrah Tetapi Tidak Resmi
- Nasi Minyok (Nasi Mauritania)
- Salad Sayuran
Jenis-Jenis Makanan
Ringan Ala Maroko dan Falsafahnya
Hidangan Berbuka Puasa ala Maroko
Chobbakia DAN RESEP
Harcha DAN RESEP
Malwi DAN RESEP
Bagrir
- Resep dan Bahan-Bahan Bagrir
- Cara Membuat Bagrir
Pastella DAN RESEP
- Pastella Bildi
Harira
- Resep dan Bahan-Bahan Harirah
- Cara Membuat Harirah
Chorba
Jenis-Jenis Snack masyarakat Maroko
- Bukaddilus
- Patisserie
- Shawarma
- Machoui bel-Frit
- Yaumy dan Danette
- Kiri atau La Vache Qui Rit
Patisserie Traditionnelle au Maroc
Buah-buahan kering ala Maroko
Hindi Buah Unik Favorit Masyarakat Maroko
produk-produk herbal dan Minyak tradisional Maroko
Minyak Argan
Minyak Zaitun atau Zit zaitun
Minyak biji bunga matahari (Nouar Lchams)
pasar dan Mata uang Maroko
Tragedi Di Pasar Kamra Dengan
Driyal Maroko
Convers Dirham dan Driyal
Transportasi dan telecomunikasi Tradisional Maroko
Bus Kota
Taxi (Petite & Grand)
Kereta api
Bus antar kota (CTM)
Royal Air Maroc (RAM)
Telekomunikasi
tokoh Penting Dunia Yang identik dengan al-magribi
The Facts about Morocco
Mengurus ID Card di Maroko
Menikah di Maroko dan Syarat-Syaratnya
Bahasa Resmi Yang Dipakai Maroko
- Glossary bahasa Maroko sehari-hari
Universitas-universitas yang ada di Maroko
Daftar Silsilah Dinasti Alawiyine
Daftar Silsilah Dinasti Alawiyine
Selesai ditulis di Cempaka Putih, Pada hari: 20 Mei 2012
By: Arita Agustina
Artikel berhubungan:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Salam!