Selasa, Juli 03, 2012

IBN ARABI & AL-FUTUHATUL MAKKIA

Review: Al-Futuhatul Makkia
Autor: Med HATTA
Syaikhul Akbar Ibn Arabi:
Mouhyiddin Mohamed bin Ali bin Mohamed bin Arabi al-Hatami at-Thaai al-Andalusi, seorang tokoh sufi besar bergelar “as-Syaikhul Akbar”. Lahir di Murcia – Andalusia (Spanyol: sekarang) pada bulan Ramadhan tahun 558 H/ 1164 M, atau dua tahun sebelum meninggalnya Syaikh Abdelqader al-Jailani. Meninggal di Damascus – Syria tahun 638 H/ 1240 M, dan dimakamkan di lereng Bukit Qasioun.


Tokoh sufi besar ini amat populer sekali sehingga tidak asing di dunia intelektual, terutama dibidang studi pemikiran tasawwuf Islam. Penulis tidak ingin menguraikan CV-nya lebih rinci lagi di sini, kecuali bahwa sedikit sekali kita mengetahui karya-karya beliau yang sangat padat, mencakup berbagai disiplin ilmu pengetahuan dari sastra, hadits, fiqhi, tafsir, filsafat sampai kepada tasawwuf, dan Ibn Arabi sangat masyhur dibidang terakhir ini, maka bukunya “al-Futuhat” sangat sarat (kaya) dengan materi-materi tasawwuf.
Metodelogi Penulisan al-Futuhat:
Salah satu karya Ibn Arabi, bahkan karya terbesarnya adalah: “Al-Futuhatul Makkia”, yang tebalnya berdurasi 4000 halaman. Dia menceritakan pada Bab ke-48 tentang metodelogi penulisan bukunya mengatakan:
  1. Ketahuilah bahwa susunan bab-bab “al-Futuhat” bukanlah suatu pilihan dan bukan pula hasil pemikiran seorang perenung, akan tetapi Allah-lah telah mendiktekan kepada kami melalui penuturan malaikat (pembawa) ilham.
  2. Semua apa yang telah kami tuliskan itu, adakalanya kami menyebutkan suatu kata di antara dua kalimat yang tidak ada hubungannya dengan sebelum dan sesudahnya. Demikian itu serupa dengan firman Allah: “jagalah semua shalat dan shalat wustha” di antara ayat-ayat talaq, nikah, perceraian dan ditinggal mati.”
  3. Ketahuilah bahwa segala apa yang saya ucapkan dalam pengajian dan karangan-karanganku, itu semua dari sisi al-Qur’an dan ilmu-ilmunya, karena saya telah diberikan kunci memahami kandungannya dan berbekal dari padanya.
Pada bagian pertama buku ini adalah mukaddimah dalam sebuah indeks, tersusun di dalamnya 560 Bab. Dan Bab yang paling utama adalah Bab ke-59 dan Bab ke-500, keduanya sangat padat mencakup di dalamnya segala rahasia dan inti sari “al-Futuhat” secara keseluruhan. Dan pada halaman terakhir dari Bab “al-Futuhat” ini ditemukan tulisan tangan Ibn Arabi menyebutkan tanggal pada bulan (Banu = mungkin maksudnya Juni) tahun 629 H.
--------------- BERSAMBUNG----------------


BACA JUGA:
5.        MAROKO NEGERI 100.000 WALI
6.        IBN ARABI QUOTE

Studi yang berhubungan:
  1. TOKOH-TOKOH CENDEKIAWAN MUSLIM ANDALUSIA

  2. TOKOH TAFSIR ANDALUSIA

  3. Terbitan Terbaru Tafsir Al Qurthubi

  4. Tafsir Al Qurthubi

  5. Mengenang 534 Tahun Jatuhnya Gernada Andalusia

  6. Disertasi Penulis: "أثر مفسري الأندلس في الفكر الإندونيسي"

  7. UNIVERSITAS TERTUA DI DUNIA

  8. RESUME DISERTASI UPDATE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salam!