My Buku Kuning Center : MENALAR TASAWUF ANREGURUTTA AMBO DALLE:

DROP MENU

Selasa, Januari 29, 2013

MENALAR TASAWUF ANREGURUTTA AMBO DALLE:

BEDAH BUKU:

MENALAR TASAWUF ANREGURUTTA AMBO DALLE
(Telaah Terhadap Kitab Al-Qaulu as-Shadiq fi Ma’rifah al-Khaliq)
Details:
  • ISBN: 978-602-7826-01-4
  • Author: H. Abdul Rahman, Lc. M.Fil.I
  • Language: Indonesia
  • Date Published: (DIALEKTIKA) Nopember 2012
  • No. of Pages: 180
Synopsis:
Anregurutta Ambo Dalle selain mewariskan organisasi dakwah, gerakan sosial dan pendidikan, Beliau juga telah mengabadikan ajarannya melalui karya-karya ilmiah yang ditulisnya semasa hidupnya. Di antara karya monumental Beliau adalah kitab “Al-Qaulu as-Shadiq fi Ma’rifah al-Khaliq”, kitab bermuatan tasawuf murni ini selesai ditulis pada 19 Dzul Hijjah 1374 H, atau bertepatan dengan 8 Agustus 1955 M.


Naskah asli kitab ini ditulis dalam bahasa dan karakter Bugis yang sangat indah, yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dan sudah beberapa kali dicetak ulang. Naskah kitab yang menjadi rujukan telaah penulis (H. Abdul Rahman) adalah versi berbahasa Indonesia, cetakan ke-VI, diterbitkan tahun 1390 H/ 1971 M oleh Penerbit: Al-Khairat – Parepare.

Kajian utama di dalam kitab tersebut diperkaya dengan materi-materi tentang tasawuf murni, di antaranya bahwa menyembah Allah SWT (ta’abbud) merupakan tindakan lahir dan batin secara utuh, sehingga terwujud ma’rifah kepada-Nya. Maka hakikat ta’abbud kepada Allah SWT – menurut Anregurutta: Red - adalah ma’rifah itu sendiri, dan ma’rifah itu tiada lain merupakan manifestasi dari tingkat pengenalan seorang hamba terhadap dirinya sendiri sebagai hamba Allah. 

Anregurutta Ambo Dalle dalam memaparkan pandangan tasawufnya tentang konsep ta’abbud dan ma’rifah di atas, meski Beliau tidak menyebutka hadits nabi “man ‘arafah nafsahu faqad ‘arafah rabbahu” (barangsiapa yang mengenal dirinya, maka ia telah mengenal Tuhannya); menurut Anregurutta Ambo Dalle, ungkapan tersebut bukanlah merupakan legitimasi atas nilai yang menyebutkan bahwa awal kejadian manusia adalah terdiri dari empat unsur (tanah, api, air dan angin); atau terdiri dari (wadi, madzi, mani dan manika; atau juga i’tikad yang dengan tubuh kasarnya Adam atau tubuh halusnya Muhammad, nyawanya nurung, dan nurung berasal dari Allah SWT. 

Seorang ‘abid sejati menurut Anregurutta Ambo Dalle adalah yang mampu mewujudkan kehambaannya dengan melaksanakan segala perintah Allah dan menjauhi segala larangan-Nya. Pandangan tasawuf Anregurutta Ambo Dalle ini dengan sendirinya telah membongkar paham atau keyakinan yang menyimpang dari sejumlah kelompok “tarekat anti syariat”.
Penulis Buku:
Salah satu keistimewaan dan keautentikan buku ini karena ditulis oleh salah seorang santri terdekat Anregurutta Ambo dalle langsung, yaitu: H. Abdul Rahman Arsyad. Penulis lahir di Kanang – Polman pada 11 Juli 1972 dari pasangan Peltu M. Arsyad (Alm) dan Hj. Buhanidu. Setamat SD (1985), ia langsung menjadi santri MTs – Aliyah di Pondok Pesantren Manahilil Ulum DDI Kaballangang, yang kala itu diasuh langsung oleh Anregurutta Ambo Dalle, dan tamat tahun 1991. 

Selanjutnya menekuni studi Dirasah Islamiyah di Universitas al-Azhar, Kairo – Mesir (1992) dan meraih gelar sarjana (Licence), jurusan Tafsir, Fakultas Ushuluddin, dan merupakan salah satu mahasiswa non-Arab yang meraih hasil yudisium “Jayyid Jiddan” saat itu (1996).
Prestasi akademik lain juga diukir sebagai lulusan tercepat (18 bln) meraih gelar Magister Filsafat Islam (M.Fil.I) pada program Pascasarjana IAIN Antasari Banjarmasin dengan konsentrasi Ilmu Tasawuf, Program Studi Filsafat Islam. 

Sejak tahun 1998 (hingga kini), penulis aktif sebagai dosen Politeknik Negeri Samarinda, STAIN Samarinda (1998-2004) dan sejumlah PTS lainnya. Suami drg. Hj. Khaeriyah Kiramang ini juga tercatat sebagai pengurus di MUI, IKADI, FKAT, KKSS Kaltim dan IAPDIKA.
Daftar Isi Buku:
Sambutan:
  1. Dr. KH. M. Aly Rusdy Ambo Dalle
  2. H. Alimuddin
Pengantar Penulis

Bab I Pendahuluan
Bab II Sketsa Biografis Anregurutta Ambo Dalle
  1. Masa Kecil dan Pendidikan
  2. Karya Tulis
  3. Setting Sosial Politik
  4. Aktivitas Sosial Politk
Bab III Mengenal Kitab Al-Qaulu as-Shadiq Fi Ma’rifat al-Khaliq
  1. Diskripsi Fisik
  2. Sistematika Penulisan
  • Kata Pengantar Pengarang
  • Pasal Tentang Kepastian dalam Posisi Hamba sebagai Makhluk (Konsep Ma’rifah)
  • Pembahasan Tentang Pengabdian (Ta’abbud), Kaitannya dengan Konsep Hamba, Zikir dan Pengendalian Nafs
  • Kepastian Akan Tibanya Saat Kematian
Bab IV Menelaah Pemikiran Tasawuf Anregurutta Ambo Dalle
  1. Konsep Ma’rifah
  2. Konsep Hamba dan Ta’abbud (Pengabdian)
  3. Konsep Zikir
  4. Konsep Pengendalian Nafs
  5. Konsep Menghadapi Kematian
Bab V Penutup
  • Kesimpulan
  • Rekomendasi
Daftar Pustaka

Lampiran - Lampiran

Tentang Penulis

Tidak ada komentar:

歓迎 | Bienvenue | 환영 | Welcome | أهلا وسهلا | добро пожаловать | Bonvenon | 歡迎

{} Thanks For Visiting {}
{} شكرا للزيارة {}
{} Trims Tamu Budiman {}


MyBukuKuning Global Group


KLIK GAMBAR!
Super-Bee
Pop up my Cbox
Optimize for higher ranking FREE – DIY Meta Tags! Brought to you by ineedhits!
Website Traffic