My Buku Kuning Center : WORLD CUP RUSSIA 2018 | ROAD TO FINAL

DROP MENU

Selasa, Juli 10, 2018

WORLD CUP RUSSIA 2018 | ROAD TO FINAL


SEMIFINAL PARTAI PERTAMA: RABU, 11 JULI 2018 (02.00 WITA)
ü  BELGIUM (FR.3)
ü  FRANCE (FR.7)
Menunggu beberala jam lagi, Marouane FELLANY cs (BELGIUM) akan menjajal MBAPPE cs (FRANCE) pada laga semifinal mereka menuju ke Final World cup Russia 2018. (Lihat: Sambungan)
|
|

BELGIUM (F3): Lolos ke semifinal setelah memenangkan semua partainya dipenyisihan Grup G dengan poin sempurna diantaranya melibas England ((F13) 1:0, meski yang terakhir itu tetap lolos ke 16 Besar sebagai Runner up Grup, bahkan lolos sampai ke semifinal juga bersamanya. Di babak 16 Besar tim “setan merah”, julukan populer tim asuhan Roberto Martinez ini melibas Japan (F61) 3 : 2.

Kemenangannya yang paling fantastis ialah ketika memaksa tim raksasa dunia, pemegang lima kali gelar piala dunia, Brazil (F2) bertekuk lutut dengan score 3:2, maka semakin naik pamor tim generasi emas Belgium ini.

FRANCE (F7): lolos ke semifinal setelah menang atas Australia (F36) 2:1, mengalahkan Peru (G11) 1:0, dan draw melawan Danmark (F12) 0:0, semuanya di babak penyisihan Grup C. Lolos ke perempat final setelah melibas Argentina (F4) 4:3. Kemudian melangkah ke semifinal sekarang setelah menundukkan Uruguay (F14) dengan score 2:0.

France bernazar bisa mengulang sukses pada Piala Dunia 1998, dimana mereka keluar sebagai yang terbaik di kandang sendiri. Momen yang pas bagi Mbappe cs pesta juara di kandang lawan. Ini semifinal keenam bagi France, dua di antaranya melangkah sampai ke final: 1998 (Champion) dan 2006 (runner up).

Sementara, Belgium, belum sekalipun pernah naik podium kehormatan. Pencapaian terhebat pada 1986, "Setan Merah" bercokol di peringkat keempat. Meski demikian, rakyat Belgium sangat merindukan Marouan Fellany Cs bisa membawa pulang trofi bergengsi turnamen terakbar dunia.

Baik Belgium maupun France dipastikan menurunkan 11 pemain terbaiknya sejak menit awal pertandingan. Kedua pelatih, Roberto Martínez (Belgium) serta Didier Deschamps (France) sudah pula merancang strategi permainan dengan menjadikan laga-laga sebelumnya sebagai acuan.

Untuk diketahui, Ini bukanlah pertemuan pertama, tentu saja. Prancis-Belgia sudah acap kali bersua di pentas Internasional, 73 kali. Itu terhitung sejak 1904. Les Bleus, julukan Prancis, mengoleksi 24 kemenangan, 30 kali kalah, sisanya seri.

Jadi, bisa dibilang, kedua tim sudah paham betul gaya permainan masing-masing. Tinggal bagaimana kejelian pelatih serta kecerdasan pemain mengejawantahkan setiap instruksi pelatih. Satu hal menguntungkan bagi Belgium, adalah Thierry Harry, teman setim Deschamps dan Zidane yang membawa France meraih gelar piala dunia 1998, menjadi asisten pelatih di Tim generasi emas Belgium, ini satu faktor dari berbagai faktor lain yang membuat mayoritas pengamat bola dunia lebih mengunggulkan sedikit Belgium dari France.

SEMIFINAL PARTAI KEDUA: KAMIS, 12 JULI 2018 (02.00 WITA)
ü  ENGLAND (FR.13)
ü  CROATIA (FR.20)
ENGLAND (F13): ini adalah semifinal Piala Dunia pertama bagi Englang sejak 1990 di Italy (F19). Saat itu England kalah adu penalti 3-4 dari Germany (F1) di semifinal. Sebelumnya England pernah berdiri di atas podium kehormatan pestifal bola terakbar dunia saat dinobatkan menjadi Champion tahun 1966. Oleh karena itu, England berharap tropi kebesaran piala dunia itu kembali lagi ke negeri Ratu Elizabeth itu.

Banyak yang menilai bahwa meskipun tim Kine cs tembus ke semifinal, tetapi sesungguhnya belumlah cukup teruji betul. Mereka lolos ke babak 16 besar sebagai Runner up mendampingi Belgium dari Grup G, lawan-lawanya pun tidaklah terlalu tangguh. Mereka mengalahkan Tunisia (F21) dan Costa Rica (F23), lalu tunduk dihadapan Belgium 0:1. Pada laga 16 besarpun mereka hanya bisa menang lewat adu penalti setelah bermain 120 menit melawan Colombia (F16) dengan score tipis 1:1. Kemudian melenggang ke semifinal setelah menyingkirkan Swedia (F24) dengan score 2:0.

CROATIA (F20): lolos ke semifinal setelah mengalahkan tuan rumah Russia (F70) pada babak perempatfinal lewat adu tendangan penalti, mereka menang tostosan dengan score 4-3, setelah main imbang 2:2. Sebelumnya, Croatia juga berhasil memenangkan adu tostosan dengan Danmark (F12) untuk maju ke semifinal.

Karena gemar tostosan, sehingga muncul spekulasi jika tim dari negeri Davor Suker ini ditakdirkan menang tostosan lagi di laga semifinal besok (12/7) kontra England, maka tim Croatia akan tercatat sebagai tim pertama yang sampai ke Final melaui adu tostosan tiga kali beturut-turut dalam sejarah FIFA.

Kejutan yang paling dahsyat dicatat Croatia dalam ajang World cup Russia 2018 ini adalah mengalahkan Argentina tiga gol tanpa balas di penyisihan grup, sekaligus mengubur impian tim Messi cs tersebut melangkah ke babak 16 Besar.

Akhirnya, setelah menunggu 20 tahun, Croasia berhasil kembali mencapai semifinal Piala Dunia. Davor Suker, legenda Croatoa yang juga menjadi bagian tim Piala Dunia 1998, meyakini bahwa tim dari negaranya bisa melangkah lebih jauh dari ini dan bahkan bisa menjadi Champion baru World cup Russia 2018.
PREDIKSI FINAL WORLD CUP RUSSIA 2018;
(BELGIUM vs CROATIA)


Tidak ada komentar:

歓迎 | Bienvenue | 환영 | Welcome | أهلا وسهلا | добро пожаловать | Bonvenon | 歡迎

{} Thanks For Visiting {}
{} شكرا للزيارة {}
{} Trims Tamu Budiman {}


MyBukuKuning Global Group


KLIK GAMBAR!
Super-Bee
Pop up my Cbox
Optimize for higher ranking FREE – DIY Meta Tags! Brought to you by ineedhits!
Website Traffic