*Mukjizat Dimensi Ruang dan Geografi Dalam AlQuran (34) :
Luas Area Surga By: Med Hatta
"Tak syak, tema yang paling menyenangkan di hati orang yang shaleh adalah membahas tentang surga dan kenikmatan-kenikmatannya, sebuah tempat yang telah dipersiapkan oleh Allah SWT untuk hamba-hamba-Nya yang shaleh; sungai-sungainya mengalir dengan jernih, buah-buahannya yang rendah mudah dijangkau dan areanya seluas dengan 7 langit dan 7 bumi. Dan di dalam surga tidak ada lagi mati, tidak capek dan tidak ada gangguan atau bising. Para penghuni surga tidak akan menderita lapar, haus atau capai, mereka bersenang-senang menikmati segala yang telah disiapkan oleh Allah SWT kepadanya dan meminta segala yang diinginkan. Tentu belum lagi termasuk fasilitas-fasilitas kesenangan lainnya, seperti sungai-sungai dari bir anggur, madu, susu dan selalu stand-by untuknya bidadari-bidadari yang amat cantik menggoda yang tidak pernah dipacari oleh siapapun dari jin dan manusia sebelumnya, serta selalu hadir garcon-garcon yang muda dan rupawan disekelilingnya. Bahkan ada berbagai fasilitas lain yang tak pernah nampak oleh mata, tidak pernah terdengar oleh telinga dan tidak pernah terbertik dalam hati siapapun. Namun, puncak kenikmatan yang paling memuaskan dan selalu dirindukan oleh setiap penghuni surga adalah memandang kepada Wajah Mulia Allah yang maha agung. My Buku Kuning-kita akan membahas beberapa tempat yang ada di dalam surga pada beberapa ayat kajian berikut, dan dimulai dari mengukur luas surga...!"
*BACA: VERSI SELULER