My Buku Kuning Center : Nabi Rasul

DROP MENU

Tampilkan postingan dengan label Nabi Rasul. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Nabi Rasul. Tampilkan semua postingan

Jumat, Oktober 03, 2014

ISLAM SEMPURNA:

HARI INI ISLAM DISEMPURNAKAN
By: My Buku Kuning 


Seperti hari ini Jumat, 9 Zulhijjah 9 Hijriyah atau sekitar 1426 tahun lalu, di Padang Arafah - KSA, ni'mat terbesar dunia yaitu agama Islam disempurnakan, Allah berfirman:



Kamis, Oktober 02, 2014

MIMPI DAHSYAT YANG MERUBAH DUNIA:

Nabi Ibrahim AS Bermimpi
By: My Buku Kuning
Peristiwa besar seperti hari-hari ini, sekitar 3900 tahun lalu, nabi Ibrahim melihat sebuah mimpi dahsaya ia menyembelih putra pingitannya Ismail. Peristiwa tsb mengharu biru dalam nurani kemanusian dan kemudian merubah wajah dunia menjadi tersenyum bahagia. Allah SWT mengabadikannya di dalam Alquran, berfirman:

Minggu, September 28, 2014

AKHIRNYA DAKWAH MARATHON NUH AS GAGAL:

MARATHON NUH AS
By: My Buku Kuning


Setelah NUH as menyampaikan dakwahnya, mengajak umatnya menuju kepada perubahan yang lebih baik dan manusiawi, yang dilakukannya secara marathon selama 950 tahun tanpa henti-henti siang dan malam. NUH pun telah mempergunakan segala media berkembang dan retorika-retorika dakwah paripurna langsung dari bimbingan langit dengan materi-materi yang memukau berupa janji-janji dan ancaman.

Jumat, September 05, 2014

HAJI WADA NABI BESAR MUHAMMAD SAW | DETIK-DETIK JELANG WAFAT SAW:

MENGENANG HARI-HARI JELANG WAFAT MUHAMMAD RASULULLAH SAW

Oleh: Med HATTA

SEKITAR 88 hari menjelang ‪#wafat‬ ‪#rasulullah‬ SAW, Beliau menunaikan ‪#rukun‬ ‪#Islam‬ yang kelima (Ibadah Haji) yang dikenal dengan ‪#Hajjatul_Wada‬ (haji perpisahan), yaitu haji yang pertama dan terakhir dilaksanakan oleh rasulullah ‪#Muhammad‬ SAW sepanjang hidupnya.

Pada tanggal 9 Zulhijjah Tahun ke-12 H, Nabi Muhammad SAW ‪#wukuf‬ di padang ‪#Arafah‬ bersama kaum muslimin dari berbagai pelosok dunia, nabi ‪#khutbah_wukuf‬ dihadapan seluruh jamaah haji dihari itu dan pada saat itu pula turun ‪#ayat‬ ‪#Alquran‬ mengkomfirmasikan tlah ‪#sempurna‬ ajaran Islam, Allah berfiman:


Sabtu, Agustus 02, 2014

IDRIS AS AHLI SAINS PERTAMA & AHLI ZIKIR:


IDRIS AS AHLI PENEMU DAN AHLI ZIKIR


Adalah nabi Allah Idris as seorang taylor, bahkan yang pertama kali memperkenalkan profesi itu di muka dunia. Dia tidak memasukkan atau mengeluarkan seuntai pun benang dari lobang jarum kecuali mengucapkan empat kalimat:

(سبحان الله، والحمد لله، ولا إله إلا الله، والله أكبر)

Rabu, Juli 02, 2014

REKONSTRUKSI KEBANGKITAN DARI MATI 100 TAHUN:

*Serial: 99 Inspirasi Dahsyat dari Perumpamaan-Live AlQuran (18) :

Saksi Mata Kebangkitan Dari Mati
By: Med Hatta
"Peristiwa rekonstruksi kebangkitan setelah mati 100 tahun itu, terjadi pada tahun keruntuhan negeri Yahudi. Bangsa Yahudi mulai membangun negeri sendiri setelah sebelumnya mereka berada di bawah kekuasaan Fir'aun di Mesir selama sekitar 400 Tahun, kemudian diperintah oleh 70 Dewan Senator dan Rabbi (pendeta Yahudi) sekitar 400 tahun juga. Selanjutnya, secara priodik berpindah-pindah kepada pemerintahan Thalout, Syamuel, Daud dan mencapai puncaknya pada pemerintahan King Sulaeman." 

Sabtu, Juni 14, 2014

AHLI KITAB MENGENAL NABI MUHAMMAD SEPERTI ANAK KANDUNGNYA SENDIRI:

*Serial: 99 Inspirasi Dahsyat dari Perumpamaan-Live AlQuran (24) :

Nabi Muhammad SAW Termaktub Di Dalam Alkitab 
By: Med Hatta
"Bismillahir Rahmanir Rahim. Dari Muhammad rasulullah kepada Herkal kaisar Ruum! Selanjutnya aku mengajak anda dengan dakwah Islam, masuklah Islam niscaya anda akan selamat. Dengan anda memeluk Islam maka Allah akan memberikan anda dua kebaikan, dan jika anda mengabaikannya maka atasmu dosa para khalayak." 

Jumat, Juni 06, 2014

BAHTERA DALAM GELOMBANG LAKSANA GUNUNG:

*Serial: 99 Inspirasi  Dahsyat dari Perumpamaan-Live AlQuran (40) :

Bahtera Laksana Sebuah Gunung
By: Med Hatta 
"Gunung-gunung sebagai salah satu makhluk super raksasa yang telah diciptakan Allah SWT, dengan penampilannya yang kokoh dan kuat seakan-akan tidak bisa digerakkan itu, tetapi justru Allah menyamakannya dengan bahtera yang berlayar dalam gelombang. Apa hubungan keduanya dan dari manakah sisi persamaannya...?!" 

Rabu, Oktober 16, 2013

IBRAHIM AS BAPAK MONOTEISM:

Khutbah Idul Adha 1434 H
Oleh: AGH. Helmi Ali Yafi


السلام عليكوم ورحمةالله وبركاته

الله اكبر- الله اكبرا- الله اكبر - الله اكبر- الله اكبر- الله اكبرر
 الله اكبر- الله اكبرولله الحمد -الله اكبر- الله اكبر
الحمد لله  ذِ ى الجلالِ والاكرامِ ،الذي هدانا باالقُرْانِ
سُبُل السّلامِ، اشهدان لااله الا الله وحده لاشريك له الملك العَلّامُ ـ
واشهد ان محمدًا رسول الله شفِيعُنا يوم الزِّحامِ وعلى اله واصحبه اْلبَرَرَةِ
اْلكِرامِ ـ اما بعد

فاوصيكم بتقوى الله وطا عته لعلكم ترحمون  واُذَكِّرُكم قوله فى مُحْكَمِ اياته : يا ايهاالذين أمنو ااْركعواواسْجدوا وعْبدوارَبّكم وافْعلوااْلخيرَ لعلكم تفلحون – و جاهدوافى الله حقّ جِهاده – هواجْتبكم وماجعل عليكم فى الدين من حرخٍ ملة ابيكم ابر هم -   هو سمّكم المسلمين  من قبل وفى هذا ليكونَ الرسو لُ شهيدًا عليكم وتكونو شهداء على النا س  فأ قيمواالصلوة وءاتواالزكوة وا عْتصمو بالله  هو مولكم  فنعم المولى ونعم النصير

 

Rabu, Maret 13, 2013

SIRAH NABAWIYAH VIII (NEWS ISLAM MENJADI HEAD LINE DI MEDIA-MEDIA DUNIA):

Materi Sirah Nabawiyah (08)
Untuk Mahasiswa Semester II (2012-2013)
Quraisy Menggembosi Muhammad dan Penyebaran Dakwah Keberbagai Pelosok Dunia
Dosen: Med HATTA

بسم الله الرحمن الرحيم

الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!

Quraisy Meminta Mukjizat:
Bangsa Quraisy tidak berhasil membujuk rasulullah SAW dengan iming-iming harta dan kekuasaan, sedangkan dakwahnya semakin tersiar dan menyebar, oleh karena itu mereka mempergunakan metode lain dengan meminta mukjizat kepadanya agar mereka mempercayainya. Pada suatu hari mereka berkumpul disekitar Ka’bah dan mengundang nabi Muhammad lalu memintanya agar dia memohon kepada Tuhan-nya supaya meratakan gunung-gunung yang buat sempit kota Makkah; mengalirkan sungai-sungai di atasnya seperti sungai-sungai di Syam dan Iraq; dan meminta agar dihidupkan kembali nenek moyang mereka di antaranya Qushai bin Kilab sehingga mereka bisa menanyainya apakah ajaran yang dibawanya (Muhammad) benar atau batil.

Minggu, Oktober 28, 2012

ISMAIL DAN ISHAQ: DUA PUTRA MAHKOTA IBRAHIM UNTUK DINASTI “TAUHID” DI DUNIA:


Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (20/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.

Dan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 
وَهَبَ لِي عَلَى الْكِبَرِ إِسْمَاعِيلَ وَإِسْحَاقَ
(Telah Menganugerahkan Kepadaku Di Hari Tuaku Ismail Dan Ishaq)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!
Pemuda Ismail dan Pemuda Ishaq:
Masih dalam tema kita sebelumnya, dan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda Nasional 28 Oktober 1928, kali ini kebetulan sekali ayat kajian sekarang berkisah tentang dua pemuda yang fenomenal dalam sejarah dakwah Ibrahim as, yaitu pemuda Ismail dan pemuda Ishaq. Adalah harapan yang terbesar bagi seorang khalifah (pemimpin), apalagi itu merupakan khalifah Allah di muka bumi, yang telah berjuang keras melawan segala kezaliman dan kesesatan manusia yang sudah akut, untuk kembali ke jalan Allah yang benar, yaitu generasi penerus yang akan melanjutkan perjuangannya dalam menegakkan hukum Allah di muka bumi ini, maka Ibrahim as sangat puas setelah mengambil sumpah setia kedua pemuda tersebut yang tiada lain adalah putra-putra kebanggaannya sendiri.

Selasa, Oktober 23, 2012

MUSUH UTAMA IBRAHIM AS ADALAH BERHALA:

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (18/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.


اجْنُبْنِي وَبَنِيَّ أَنْ نَعْبُدَ الأصْنَامَ
(Jauhkanlah Aku Dan Anak Cucuku Dari Berhala)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!
Berhala dan Patung:
Berhala adalah jenis patung atau simbol tertentu menggambarkan manusia, jin atau malaikat, dibuat oleh manusia untuk disembah dan dijadikannya tuhan. Para pakar tafsir dunia membedakan antara berhala dan patung, menurut mereka: Patung adalah simbol tertentu yang terbuat dari batu, sedangkan berhala dibuat dari materi lain seperti kayu, emas, perak, dan materi-materi lain sejenisnya. Dan ada pula yang mengatakan; berhala adalah yang mempunyai bentuk hidup sedangkan patung tidak ada bentuknya atau abstrak.

Kamis, Oktober 04, 2012

AMANAT PENYERAHAN KEPEMIMPINAN DARI IBRAHIM AS KEPADA MUHAMMAD SAW:

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (10/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.


ابْعَثْ فِيهِمْ رَسُولا مِنْهُمْ
(Utuslah Untuk Mereka Sesorang Rasul Dari Kalangan Mereka)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!
Selayang Pandang Kepempinan Ibrahim Al-Khalil AS:
Setelah Allah SWT menobatkan secara resmi Ibrahim as (1861-1686 SM) menjadi pemimpin dunia lewat titah agung, lihat: (QS: 02: 124), Ibrahim kemudian seakan tidak pernah berhenti lagi mengadakan berbagai pembaharuan di semua lini untuk kemajuan dakwah agama tauhid; menyebarkan kemakmuran dan kesejahteraan di muka bumi; dan membangun Baitullah di tempatnya semula setelah hilang dilupakan oleh generasi demi generasi selama kurung waktu 38.000 tahun lamanya, yaitu semenjak diletakkan pertama kali oleh manusia pertama di bumi Adam as tahun 40.000 SM lalu.

Senin, Oktober 01, 2012

IBRAHIM AS FILOSOF DAN BAPAK AJARAN TAUHID

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (08/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.

 أَرِنَا مَنَاسِكَنَا
 (Tunjukkanlah (Manasik) Tata Cara Ibadah Kami)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!
Pasang Surut Perjalanan Agama Samawi:

Agama samawi atau ajaran yang diturunkan Allah bersama nabi Adam as dari langit ke bumi, dalam perjalanannya mengejar missinya untuk membimbing umat manusia kejalan Allah ini, mengalami sejarah panjang yang dramatis dan telah mengarungi gelombang dunia yang pasang surut.

Kamis, September 27, 2012

ISLAM ADALAH WARISAN DARI NABI IBRAHIM DAN ISMAIL AS

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (07/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.


 رَبَّنَا وَاجْعَلْنَا مُسْلِمَيْنِ لَكَ وَمِنْ ذُرِّيَّتِنَا أُمَّةً مُسْلِمَةً لَكَ
 (Ya Tuhan Kami, Jadikanlah Kami berdua Orang Yang Tunduk Patuh Kepada Engkau dan (jadikanlah) Diantara Anak Cucu Kami Umat Yang Tunduk Patuh Kepada Engkau)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!
Anak Cucu Ibrahim Menjadi Umat Yang Muslim:
Ayat kajian di atas dari surah al-Baqarah ayat ke-128, adalah masih bagian dari doa Ibrahim dan putranya Islam as, yang sebagian sudah dijelaskan pada seri yang lalu, bahwa mereka memohon kepada Allah agar keduanya dijadikan orang muslim, yaitu tunduk patuh kepada Allah SWT. Dan yang paling penting adalah keduanya memohonkan untuk anak cucu mereka dijadikan sebagai umat yang muslim, yaitu tunduk patuh kepada Allah SWT.

Minggu, September 23, 2012

RITUAL IBADAH KETAATAN AJARAN IBRAHIM HAJI & SHALAT

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (04/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.



مَقَامِ إِبْرَاهِيمَ مُصَلًّى
 (Maqam Ibrahim Tempat Shalat)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!

Maqam Ibrahim:
Adalah sebuah batu pijakan yang telah ditempati Ibrahim as berdiri; menurut riwayat ketika bangunan Ka’bah mulai naik melebihi jangkauan Ibrahim, maka Ismail pun meletakkan sebuah batu lalu kemudian dipergunakan ayahandanya berpijak dan berdiri lebih tinggi untuk memudahkannya menyusun batu-batu bangunan di atas pondasi Ka’bah lebih tinggi.

Rabu, September 19, 2012

TELADAN DARI KEPEMIMPINAN NABI IBRAHIM UNTUK TOKOH-TOKOH DUNIA MASA KINI

Serial Tafsir Ayat-ayat Haji dan Umrah (02/20)
Menyambut Hari Raya Qurban 1433 H/ 2012 M.

إِنِّي جَاعِلُكَ لِلنَّاسِ إِمَامًا

(Aku Akan Menjadikanmu Pemimpin Bagi Seluruh Manusia)
Oleh: Med HATTA
Mukaddimah:
بسم الله الرحمن الرحيم
الحمد لله الذي بنعمته تتم الصالحات، وبعد!

Kepemimpinan Ibrahim AS:

Kita sekarang menafsirkan ayat-ayat haji dan umrah di dalam al-Quran, sementara kita menyaksikan para tamu-tamu Allah berbondong-bondong, kloter demi kloter berangkat menuju ke Baitullah al-Haram untuk menunaikan ibadah haji, maka kita pun teringatkan kembali oleh kisah kepemimpinan dan keteladanan nabi Ibrahim as. 

Jumat, April 06, 2012

BAHTERA NUH DAN TITANIC

فَالْجَارِيَاتِ يُسْرًا
(Demi Kapal-Kapal Yang Berlayar Dengan Tenang)
Autor: Med HATTA
Ayat tema ini disebutkan secara berurutan dengan sumpah-sumpah yang lain pada surah ad-Dzariyat, yaitu Allah bersumpah dengan sumpah-sumpah dahsyat:

Minggu, Februari 12, 2012

Kelahiran Muhammad SAW Menciptakan Peradaban Baru Bagi Umat Manusia Modern (Bagian 2)

ISLAM ANTARA DAHULU DAN SEKARANG
Oleh: Med HATTA

(Sambungan dari: Kelahiran Muhammad SAW Menciptakan Peradaban Baru Bagi Umat Manusia Modern).

Kita akan berbicara sekarang tentang mukjizat kenabiaan yang dahsyat, sebagai mana diketahui dari pradiksi nabi Muhammad SAW bahwa Islam akan menyebar secara pantastis, dan agama ini akan memenuhi segala penjuru bumi. Inilah yang akan kita buktikan melalui sesus terbaru mengenai jumlah pendunduk Muslim pada setiap negara-negara dunia.

Islam lahir sejak lebih dari 1400 tahun lalu, dari satu orang yang bernama Muhammad SAW,  hingga jumlahnya sekarang telah mencapai lebih dari seribu empat ratus juta jiwa Muslim! Lalu, apa rahasia dari penyebarannya yang begitu dahsyat ini? Apa penjelasan sensus International tentang jumlah umat Islam Dunia sekarang?

Di dunia sekarang tidak kurang dari 4200 agama, sedangkan hasil sensus menunjukkan bahwa di antara agama-agama dunia yang ada tersebut, Islam yang menduduki peringkat teratas dari segi kecepatan penyebarannya. Pada tahun 1999, jumlah umat Islam dunia mencapai 1200 juta jiwa yang tersebar sekarang di enam benua. Pada sensus tahun 1997 saja, umat Islam telah menyebar di enam benua itu dengan perincian, sebagai berikut:

  1. Benua Asia didiami 780 juta Muslim
  2. Benua Afrika 308 juta
  3. Benua Eropa 32 juta
  4. Dua Benua Amerika  7 juta
  5. Benua Australia 385 ribu Muslim
Perkembangan Grafik Pertumbuhan Umat Islam Dunia :

------ BERSAMBUNG ---

CURRICULUM VITAE
  • Nama Lengkap : Muhammad bin Abdullah
  • Tempat, Tanggal Lahir: Makkah,  12 Rabiul Awal/ 2 Agustus 570 M.
  • Orang Tua: 
  1. Ayah: Abdullah bin Abdul Muttalib 
  2. Ibu: Aminah binti Wahab
  • Orang Tua Susuan:
  1. Tsuaibah
  2. Halimah as-Sa’diah
  3. Al-Harits bin Abdul Uzzaa
  4. Saudara sesusuan:
  5. Hamzah (paman)
  6. Abu Salamah bin Abdul Asad
  7. Abu Sufyan bin al-Harits (sepupu)
  8. Abdullah bin al-Harits
  9. As-Syaimaa binti al-Harits
  10. Anisah binti al-Harits
  • Istri: 
  1. Khadijah binti Khuwailid 
  2. Soudah binti Zam’ah 
  3. Aisyah binti Abu Bakar 
  4. Hafshah binti Umar bin al-Khattab 
  5. Zainab binti Khuzaimah 
  6. Ummu Salamah 
  7. Zainab binti Jahsy 
  8. Juwairiah binti al-Harits 
  9. Maria al-Qibtiah 
  10. Ummu Habibah 
  11. Shafiah binti Hay 
  12. Maimunah binti al-Harits.
  • Putra-Putri:
  1. Al-Qasim
  2. Abdullah
  3. Ibrahim
  4. Zainab
  5. Ruqayyah
  6. Ummu Kaltsum
  7. Fatimah.
  • Cucu:
  1. Al-Hassan bin Ali
  2. Al-Hussain bin Ali
  3. Al-Muhsin bin Ali
  4. Zainab binti Ali
  5. Ummu Kaltsum binti Ali.
  • Peperangaan: 
  1. Abwa (Waddan) 
  2. Bawwath 
  3. Al-Asyirah 
  4. Badr I (Safwan) 
  5. Bani Salim 
  6. Bani Qainuqaa 
  7. As-Suaiq 
  8. Zi Amar 
  9. Bahran 
  10. Hamraa al-Asad 
  11. Bani an-Nadhir 
  12. Zat ar-Riqaa 
  13. Badr II 
  14. Dumatul Jandal 
  15. Bani Lahyan 
  16. Al-Hudaibiah 
  17. Zi Qird 
  18. Bani al-Mushthalaq (al-Murisi’) 
  19. Umrah al-Qadhaa 
  20. Badr Besar 
  21. Uhud 
  22. Al-Khandaq 
  23. Bani Quraidzah 
  24. Khaibar 
  25. Pembebasan Makkah 
  26. Hunain 
  27. At-Tahif 
  28. Tabuk.
  • Mukjizat:
  1. Al-Qur’an
  2. Terbelah Bulan
  3. Israa dan Mi’raj.
  • Kota:
  1. Makkah al-Mukarramah
  2. Al-Madinah al-Munawwarah
  3. At-Thaif
  4. Khaibar
  5. Al-Habasyah
  6. Mu’tah
  7. Tabuk.
  8. Tempat bersejarah:
  9. Jabal Nur
  10. Jabal Uhud
  11. Gua Hira
  12. Gua Tsaur
  13. Syu’ab Abu Thalib
  14. Muna
  15. Jabal Arafah
  16. Hujratun Nabawiyah
  17. Al-Qubbatul Khadhraa
  18. Khukha Abu Bakar
  19. Al-Baqi
  20. Badiyah Bani Sa’ad.
  • Tempat Suci:
  1. Mesjidil Haram
  2. Mesjidin Nabawi
  3. Mesjidil Aqshaa
  4. Mesjid Qiblatain
  5. Mesjid Qubaa.
  • Peristiwa besar:
  1. Hijrah Nabi
  2. Haji Wada’
  3. Perang fujjar
  4. Bedah dada
  5. Pembukaan Da’wah
  6. Tahun kedatangan
  7. Tahun kesedihan
  8. Perjanjian Aqabah.
  • Tokoh Penting:
  1. Abu Bakar As-Shiddiq (Sahabat/ Mertua)
  2. Umar bin al-Khattab (Sahabat/ Mertua)
  3. Utsman bin Affan (Sahabat/ menantu dari dua putrinya)
  4. Ali bin Abu Thalib (sepupu dan menantu)
  5. Ja’far bin Abu Thalib (sepupu)
  6. Hamzah bin Abu Thalib (paman)
  7. Abu Thalib (paman/ tokoh Quraisy)
  8. Abu Lahab (paman/ tokoh Quraisy)
  9. Al-Abbas bin Abdul Muttalib (paman)
  10. Abdul Muttalib (kakek)
  11. Abu Sufyan
  12. Waraqah bin Naufal
  13. Zaid bin haritsah (anak angkat sebelum Islam)
  14. Hassan bin Tsabit
  15. Ummu Aiman (Ibu angkat)
  16. Al-Muth’am bin Uday
  17. Abu Jahal
  18. Abdullah bin Ubay bin Sallul (tokoh munafiq)
  19. Musailamah bin Habib (sang nabi palsu).
Artikel yang berhubungan:






Minggu, Februari 05, 2012

MEMPERINGATI 14 ABAD KELAHIRAN PERADABAN MANUSIA MODERN

KELAHIRAN MUHAMMAD SAW: KELAHIRAN BAGI UMAT, RISALAH DAN PERADABAN (Bagian 1)

Oleh: Med HATTA

Maulid an-Nabawiyi as-Syarif, atau hari lahirnya  rasul bagi alam semesta Muhammad SAW, yang bertepatan tanggal 12 Rabi'ul Awal menurut riwayat yang masyhur (Lihat: Ibn Katsir, al-Bidayah wan-Nihayah, 2/320), dimana diperingati oleh segenap umat Islam pada hampir semua negara-negara Islam. Sebenarnya bukan sebagai peringatan (Lihat: Muhammad Alawi al-Maliki, Hawlah al-Ihtifal bi Zikri al-Maulid an-Nabawi, Hal: 55), tetapi lebih merupakan ungkapan rasa kebahagian dengan kelahiran nabi SAW, rasul penutup Muhammad bin Abdullah. Yang digelar secara massal dari semenjak masuk bula Rabi'ul Awal sampai akhir bulan, bahkan ada yang masih merayakannya sampai bulan Rajab.

歓迎 | Bienvenue | 환영 | Welcome | أهلا وسهلا | добро пожаловать | Bonvenon | 歡迎

{} Thanks For Visiting {}
{} شكرا للزيارة {}
{} Trims Tamu Budiman {}


MyBukuKuning Global Group


KLIK GAMBAR!
Super-Bee
Pop up my Cbox
Optimize for higher ranking FREE – DIY Meta Tags! Brought to you by ineedhits!
Website Traffic